WAJAHSIBERINDONESIA.com, Batam – seperti jamur di musim hujan perkembangan usaha Gelper liar di kota Batam, konon katanya di setiap kecamatan usaha liar Gelper ada, seperti di kecamatan Batu aji, Sagulung,sei beduk dan kecamatan lainnya yang ada di kota Batam.
Tapi anehnya jajaran setingkat Polda Kepri sampai Polsek seakan melakukan pembiaran terhadap usaha Gelper liar, tetapi Gelper yang memiliki Ijin selalu dilakukan patroli sebagai bentuk pengawasan.
Media meminta konfirmasi kepada Ismail Ratusimbangan Ketum Aliansi LSM ORMAS Peduli Kepri tentang begitu banyaknya Gelper liar buka dan beroperasi, kepada media Ismail mengatakan,ya benar informasi yang saya dapat Gelper liar sudah lama beroperasi di dekat perumahan penduduk yang tersebar di seluruh wilayah kecamatan yang ada di kota Batam.
Konon katanya ada 35 titik,ini cukup luar biasa, sementara polisi tidak bertindak, inikan permainan judi ungkapnya.
Konon katanya banyak oknum yang terlibat kepada usaha Gelper liar sehingga, jika setingkat Polsek hanya tutup mata.
Inikan merugikan usaha yang memiliki ijin, karena mereka membayar pajak dan Retribusi, untuk menindaklanjuti kita atas nama Aliansi LSM ORMAS Peduli Kepri dalam waktu dekat akan berkirim surat kepada Bapak Kapolres Barelang untuk audensi terkait begitu banyaknya Gelper liar yang beroperasi di kota Batam saat ini tutupnya. ( Red )